BATU BARA — Kapolsek Medang Deras, Polres Batu Bara AKP Alfander H Sagala bersama perangkat Kecamatan Medang Deras dan Desa Sei Buah Keras, Desa Nenassiam melakukan monitoring rencana pengerukan sungai bah bolon yang sudah dangkal, Senin (20/10/2025).
Kapolsek Medang Deras AkP A. H Sagala melalui Kasi Humas Polres Batu Bara AKP Ahmad Fahmi menjelaskan, Kapolsek Medang Deras bersama perangkat Pemerintahan tingkat Kecamatan dan melakukan monitoring rencana pengerukan sungai bah bolon yang sudah dangkal mengakibatkan banjir musiman di wilkum Polsek Medang Deras Polres Batu Bara.
“Rencana rute pengerukan sungai bah bolon dari Desa Sei buah Keras sampai ke Desa Nenassiam menunggu dari pemerintah pusat,” pungkas AKP Ahmad Fahmi.


































